Senin, 17 September 2012

Jenazah Neil Armstrong bakal dilarung di laut


Jenazah Neil Armstrong bakal dilarung di laut
Neil Armstrong manusia pertama menginjak bulan meninggal pada usia 82 tahun. Reuters.dok ©2012 Merdeka.com
Kategori



Manusia pertama menginjak bulan Neil Armstrong bakal dimakamkan di laut, pekan depan. Jadwal ini mundur dari rencana semula yakni menguburkan Armstrong beberapa hari setelah dia meninggal.

Situs skynews.ca melaporkan, Jumat (7/9), keluarga astronot ini memberi kesempatan masyarakat untuk datang dan melakukan penghormatan terakhir pada Armstrong di Katedral Nasional di Ibu Kota Washington D.C. Tapi letak persis pemakaman tidak disebutkan. "Itu menjadi acara pribadi keluarga kami," kata Rick Miller, juru bicara keluarga Armstrong.

Charles Boden, Direktur Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) mengatakan seluruh anggota lembaga itu akan hadir di persemayaman. Armstrong meninggal pada usia 82 tahun menjadi salah satu astronot terbaik dimiliki NASA.

Armstrong menghembuskan nafas terakhir sebab komplikasi penyakit diderita pasca operasi jantung awal Agustus lalu.

1 komentar: